Langsung ke konten utama

MATEMATIKA - Statistika

Statistika adalah salah satu cabang ilmu matematika yang mempelajari mengenai cara untuk mengumpulkan, menganalisis, dan mempresentasikan data.


    1. Mengumpulkan Data
    Dalam pengumpulan data, khususnya data kuantitatif, kita dapat menggunakan dua cara atau kategori, yaitu:
      a. Data Cacahan
      Data Cacahan adalah Data yang diperoleh dengan cara menghitung atau mencacahnya.
      Misalnya: Dalam suatu RW terdiri dari 220 warga wanita dan 80 warga pria.
      b. Data Ukuran
      Data ukuran atau data kontinu adalah Data yang diperoleh dengan cara mengukur.
      Misalnya: tinggi badan dari lima orang siswa yaitu 175, 163, 181, 180, dan 170.

    2. Mengurutkan Data
      Apabila data yang terkumpul dalam jumlah banyak dan tidak teratur urutannya, maka kita akan mengalami kesulitan untuk menganalisisnya. Sehingga kita perlu untuk mengurutkan data tersebut. Dalam mengurutkan data biasanya dilakukan dengan mencatat banyaknya (frekuensi) nilai data-nilai data yang sama kemudian diurutkan dari yang memiliki nilai terkecil (minimum) sampai ke nilai yang tertinggi (maksimum). Namun jika data yang kita peroleh dalam jumlah kecil, kita masih bisa mengolah atau menganalisisnya dengan mudah, tanpa harus mengurutkan data tersebut.

    3. Memusatkan Data
      Dalam pemusatan data akan dikenal tiga hal, yaitu ; mean, median, dan modus.
      1. Mean
        Mean adalah rata-rata hitung dari suatu data. Mean disebut juga rataan atau rata-rata.
        Mean atau rataan dihitung dengan cara membagi jumlah nilai data dengan banyaknya data.
        Untuk data kelompok, kita perlu mengalikan nilai dengan frekuensinya terlebih dahulu sebelum dijumlahkan. Kemudian dibagi dengan jumlah frekuensi.
                2. Median
        Median adalah nilai tengah dalam sekumpulan data, setelah data tersebut diurutkan.
        3. Modus
        Modus diartikan sebagai nilai data yang paling sering muncul atau nilai data yang frekuensinya paling besar. 
        Data Tunggal
        Untuk menentukan modus dari data tunggal, kita cukup mengurutkan data tersebut, kemudian mencari nilai data yang frekuensinya paling besar.

    

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PKN - Harmoni Dalam Keberagaman Masyarakat Indonesia

Keberagaman bangsa Indonesia merupakan anugerah dari Tuhan yang maha Kuasa, yang patut dihargai. Salah satu karakteristik keberagaman adalah adanya perbedaan. Perbedaan yang tidak terselesaikan dapat berkembang menjadi konflik. Konflik diartikan sebagai suatu proses sosial antara dua orang atau lebih, salah satu pihak berusaha menyingkirkan pihak lain dengan menghancurkannya atau membuatnya tidak berdaya. 1.       Bentuk Konflik pada Masyarakat Indonesia Konflik dalam masyarakat dapat dikelompokkan berdasarkan tingkatannya yaitu konflik ideologi dan konflik politik. Konflik ideologi terjadi karena perbedaan ideologi dalam masyarakat. Konflik politik merupakan pertentangan yang disebabkan perbedaan kepentingan dalam memperoleh kekuasaan atau merumuskan kebijakan pemerintah. Berdasarkan jenisnya, terdapat konflik antar suku, konflik antaragama, konflik antarras, dan konflik antargolongan. Berikut uraian konflik berdasarkan jenisnya: a. ...

PRAKARYA - Pengolahan Bahan Nonpangan

Produk sampingan nonpangan adalah produk yang dihasilkan selain produk utama. 1. Tulang Disebut juga rangka, bagian pembentukan tubuh yang banyak mengandung kalsium dalam bentuk kalsium fosfat. Unsur utama yang menyusun tulang ikan adalah kalsium, fosfat, dan karbohidrat, sedangkan yang terdapat dalam jumlah kecil, yaitu magnesium, sodium, sitrat, stronsium, fluorida, hidroksida, dan sulfat. 2. Sisik ikan Sisik adalah lapisan kulit yang keras dan berhelai-helai berupa keping-keping kecil yang kaku yang tumbuh di kulit binatang sebagai pelindung tubuhnya seperti pada ikan, kadal, atau ular.     Metode Pengolahan Hasil Samping Ikan dan Daging Menjadi Produk Nonpangan 1. Fermentasi Adalah proses produksi energi pada sel dalam keadaan anaerobik (tanpa oksigen). Fermentasi merupakan salah satu bentuk respirasi anaerobik yang digunakan untuk proses pembusukan dengan cepat. Proses fermentasi ini dapat pula dibantu oleh mikroorganisme seperti ragi dan virus, 2. Pengering...

Seni Budaya - Tari Modern

Seni tari adalah gerak terangkai yang berirama sebagai ungkapan jiwa atau ekspresi manusia yang di dalamnya terdapat unsur keindahan tubuh, irama, penghayatan, dan wujud. Komposisi tari adalah bentuk akhir dari perpindahan tempat penari menjadi formasi yang baru. Adapun komposisi dalam tari kelompok menurut Soedarsono terdiri atas lima jenis : 1. Kesatuan (unity) 2. Selang-seling (alternate) 3. Terpecah (broken) 4. Silih berganti (canon) 5. Keseimbangan (balanced) Menyusun Karya Tari 1. Konsep menentukan gerak Unsur pokok tari adalah gerak, gerak tari merupakan fungsional dari tubuh. Fungsi gerak yang dihasilkan oleh tubuh manusia pada dasarnya dapat dibedakan menjadi gerak keseharian, olahraga, gerak bermain, bekerja, dan gerak sehari-hari. Suatu gerak mempunyai unsur : a.Tenaga Adalah besar kecilnya energi yang dikeluarkan oleh penari untuk melakukan usaha gerak b. Ruang Adalah tempat penari itu berada dan diakibatkan oleh gerak c. Waktu Adalah satuan waktu ...