Langsung ke konten utama

TIK - Akses Website

Secara terminologi, website adalah kumpulan dari halaman-halaman situs/link, yang biasanya terangkum dalam sebuah domain atau subdomain yang tempatnya berada di dalam WWW di internet. Sebuah website memuat beberapa halaman sekaligus banyak digunakan untuk pusat informasi.


Sifat-sifat website :
1. Website bersifat statis
Apabila isi informasi website tetap, jarang berubah, dan isi informasinya searah, hanya dari pemilik website. 
2. Website bersifat dinamis
Apabila isi informasi website selalu berubah-ubah dan isi informasinya interaktif dua arah, berasal dari pemilik serta pengguna website.

Website pertama kali ditemukan oleh Sir Timothy John "Tim" Berners Lee.


Unsur-unsur website :
Image result for websitea. Nama Domain  
Adalah alamat unik di dalam dunia maya yang berguna untuk menemukan sebuah website. 
b. Rumah Tempat Website
Adalah ruangan yang terdapat dalam hard disk sebagai tempat penyimpanan data, file, video, e-mail, database, dan lain-lain.
c. Bahasa Program
Adalah bahasa yang digunakan untuk menerjemahkan setiap perintah pada saat website tersebut sedang dijalankan. Contoh : HTML, PHP, Java Script, XML, dan JSP.
d. Desain Website
Dalam mendesain website, harus diperhatikan faktor kenyamanan dan kemudahan bagi pengunjung website sehingga pemakai website akan terus mengunjunginya.
e. Program Transfer Data ke Pusat Data
Adalah akses yang diberikan pada saat kita memesan web hosting.

Fungsi Web :
1. Media Promosi
2. Media Pemasaran
3. Media Informasi
4. Media Pendidikan
5. Media Komunikasi

Nama Domain : nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer, seperti web server atau e-mail server di jaringan komputer atau internet.

Web browser : Sebuah aplikasi perangkat lunak yang memungkinkan pengguna untuk menayangkan dan berinteraksi dengan tulisan, gambar, video, musik, dan berbagai informasi lainnya yang terdapat pada halaman web di sebuah situs di WWW atau di jaringan LAN lokal.
 Contoh web browser : Internet Explorer, Mozilla Firefox, Safari, Konqueror, Opera, Flock, Epiphany, K-Meleon, dan AOL Explorer.

Beberapa contoh website :
1. Mesin Pencari (Search Engine)
2. Web Portal
3. Web Perusahaan
4. Situs Pemerintah
5. Situs Lembaga 


 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PKN - Harmoni Dalam Keberagaman Masyarakat Indonesia

Keberagaman bangsa Indonesia merupakan anugerah dari Tuhan yang maha Kuasa, yang patut dihargai. Salah satu karakteristik keberagaman adalah adanya perbedaan. Perbedaan yang tidak terselesaikan dapat berkembang menjadi konflik. Konflik diartikan sebagai suatu proses sosial antara dua orang atau lebih, salah satu pihak berusaha menyingkirkan pihak lain dengan menghancurkannya atau membuatnya tidak berdaya. 1.       Bentuk Konflik pada Masyarakat Indonesia Konflik dalam masyarakat dapat dikelompokkan berdasarkan tingkatannya yaitu konflik ideologi dan konflik politik. Konflik ideologi terjadi karena perbedaan ideologi dalam masyarakat. Konflik politik merupakan pertentangan yang disebabkan perbedaan kepentingan dalam memperoleh kekuasaan atau merumuskan kebijakan pemerintah. Berdasarkan jenisnya, terdapat konflik antar suku, konflik antaragama, konflik antarras, dan konflik antargolongan. Berikut uraian konflik berdasarkan jenisnya: a. ...

PRAKARYA - Pengolahan Bahan Nonpangan

Produk sampingan nonpangan adalah produk yang dihasilkan selain produk utama. 1. Tulang Disebut juga rangka, bagian pembentukan tubuh yang banyak mengandung kalsium dalam bentuk kalsium fosfat. Unsur utama yang menyusun tulang ikan adalah kalsium, fosfat, dan karbohidrat, sedangkan yang terdapat dalam jumlah kecil, yaitu magnesium, sodium, sitrat, stronsium, fluorida, hidroksida, dan sulfat. 2. Sisik ikan Sisik adalah lapisan kulit yang keras dan berhelai-helai berupa keping-keping kecil yang kaku yang tumbuh di kulit binatang sebagai pelindung tubuhnya seperti pada ikan, kadal, atau ular.     Metode Pengolahan Hasil Samping Ikan dan Daging Menjadi Produk Nonpangan 1. Fermentasi Adalah proses produksi energi pada sel dalam keadaan anaerobik (tanpa oksigen). Fermentasi merupakan salah satu bentuk respirasi anaerobik yang digunakan untuk proses pembusukan dengan cepat. Proses fermentasi ini dapat pula dibantu oleh mikroorganisme seperti ragi dan virus, 2. Pengering...

Seni Budaya - Tari Modern

Seni tari adalah gerak terangkai yang berirama sebagai ungkapan jiwa atau ekspresi manusia yang di dalamnya terdapat unsur keindahan tubuh, irama, penghayatan, dan wujud. Komposisi tari adalah bentuk akhir dari perpindahan tempat penari menjadi formasi yang baru. Adapun komposisi dalam tari kelompok menurut Soedarsono terdiri atas lima jenis : 1. Kesatuan (unity) 2. Selang-seling (alternate) 3. Terpecah (broken) 4. Silih berganti (canon) 5. Keseimbangan (balanced) Menyusun Karya Tari 1. Konsep menentukan gerak Unsur pokok tari adalah gerak, gerak tari merupakan fungsional dari tubuh. Fungsi gerak yang dihasilkan oleh tubuh manusia pada dasarnya dapat dibedakan menjadi gerak keseharian, olahraga, gerak bermain, bekerja, dan gerak sehari-hari. Suatu gerak mempunyai unsur : a.Tenaga Adalah besar kecilnya energi yang dikeluarkan oleh penari untuk melakukan usaha gerak b. Ruang Adalah tempat penari itu berada dan diakibatkan oleh gerak c. Waktu Adalah satuan waktu ...